10 Rekomendasi Kulkas 1 Pintu Terbaik, Murah, dan Hemat Listrik

Rumah Tangga

10 Rekomendasi Kulkas 1 Pintu Terbaik, Murah, dan Hemat Listrik

18 Juni 2021

Ingin membeli kulkas 1 pintu terbaik? Simak dulu penjelasan berikut ini.
Saat ini kulkas merupakan salah satu kebutuhan yang harus dimiliki oleh setiap keluarga. Pasalnya, dengan kulkas kamu dapat menyimpan berbagai bahan makanan yang mudah rusak menjadi lebih awet.

Seperti, sayuran, daging, bahkan telur jika disimpan dalam kulkas bisa bertahan hingga beberapa minggu. Berbeda jika kamu hanya menaruhnya disuhu ruang, tentu bahan-bahan itu akan mudah layu atau busuk.

Untuk itu kamu perlu memiliki sebuah kulkas yang dapat memudahkan kehidupanmu sehari-hari. Tetapi jika kamu tidak mempunyai budget yang banyak, kulkas 1 pintu terbaik bisa kamu jadikan pilihan.

Kelebihan Kulkas 1 Pintu

  • Dibekali dengan daya yang rendah sehingga kamu bisa lebih hemat listrik.
  • Jika dilihat dari ukurannya, kulkas 1 pintu lebih kecil dibandinkan kulkas dengan 2 pintu, sehingga tidak banyak memakan tempat.
  • Harga yang dibandrol lebih murah sehingga sangat ekonomis.

10 Rekomendasi Merk Kulkas 1 Pintu Terbaik

1. Sanyo Aqua D190

kulkas 1 pintu terbaik sanyo aquaSanyo Aqua Japan D190 merupakan merk kulkas 1 pintu terbaik dipasaran dengan kapasitas penyimpanan 160 Liter. Dibekali dengan sistem low voltage kamu tidak perlu lagi khawatir akan tagihan listrik yang membengkak. Karena produk ini adalah salah satu kulkas 1 pintu hemat listrik terbaik.

Hadir dengan warna hitam yang elegan, kulkas ini membuat dapurmu terlihat semakin cantik. Selain itu, kapasitas freezer yang lebih besar memungkinkan kamu untuk menyimpan atau membekukan makanan lebih banyak.

Spesifikasi :

  • Warna : Hitam (Dark Silver)
  • Berat : 25 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 500x580x1200 Mm
  • Daya : 70 Watt
  • Tegangan : 160 Volt
  • Kapasitas : 160 Liter
  • Fitur : Freezer Besar, Tray 2 pcs (Tempered Glass), Multi Handle, mudah dibersihkan
  • Garansi : 7 Tahun
  • Harga : Rp. 1.670.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 2. Sharp Kirei III SJ-N16D

kulkas 1 pintu hemat listrikSharp Kireii 3 SJ-N16D merupakan salah satu kulkas 1 pintu terbaik dengan kapasitas 130 Liter. Untuk kapasitas freedge sebesar 113 liter, sedangkan kapasitas freezer sebesar 20 liter. Meskipun kapasitasnya tidak sebesar produk sebelumnya, tetapi kulkas ini cukup untuk menyimpan beberapa bahan makanan agar lebih awet.

Dengan ukurannya yang lebih kecil membuat kulkas ini mudah diletakan di ruang minimalis. Hadir dalam beberapa warna dan corak bunga sakura yang indah menjadikan produk ini terlihat lebih manis.

Spesifikasi :

  • Warna : Biru, Pink, Hijau
  • Berat : 24 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 550x535x970 mm
  • Daya : 84 Watt
  • Tegangan : 220-240 Volt
  • Kapasitas : 133 Liter
  • Fitur : Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan
  • Garansi : 5 Tahun (Kompresor)
  • Harga : Rp. 1.575.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 3. Panasonic SNR AF-171

kulkas 1 pintu terlassris panasonicPanasonic AF-171 merupakan merk kulkas 1 pintu terbaik dengan kapasitas 155 Liter. kulkas 1 pintu hemat listrik ini beroperasi pada daya rendah yakni 65 watt. Memiliki berat 26 Kg dengan pintu menggunakan bahan metal berwarna silver glossy. Juga dilengkapi dengan tray (baki penyimpanan) berbahan tempered glass yang dapat menahan beban berat.

Kulkas Panasonic SNR AF-171 menjadi pilihan yang tepat jika kamu tidak menyukai lemari es bermotif. Warna silver atau hitam yang netral cocok diletakan berdampingan dengan beberapa furnitur dirumah.

Spesifikasi :

  • Warna : Shining Silver, Sparkling Black
  • Berat : 26 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 525x509x1102 mm
  • Daya : 65 Watt
  • Tegangan : 140-240 Volt
  • Kapasitas : 155 Liter
  • Fitur : Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan
  • Garansi : 5 Tahun (Kompresor)
  • Harga : Rp. 1.799.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 4. Polytron Belleza PRB 159

kulkas 1 pintu terlaris PolytronPolytron Belleza PRB 159 merupakan kulkas 1 pintu dengan kapasitas 150 Liter. Warna yang cantik dan desain menarik dengan corak bunga pada bagian pintunya membuat kulkas ini digemari oleh emak-emak jaman now.

Selain memberikan manfaat yang banyak, kulkas ini juga bisa menjadikan interior dapurmu lebih indah. Terlebih daya yang di butuhkan hanya 65 watt, sehingga lebih hemat listrik. Selain itu kapasitas freezer yang cukup besar dan fitur twist ice akan memudahkan kamu saat mengambil es.

Spesifikasi :

  • Warna : merah
  • Berat : 25 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 530x540x1000 mm
  • Daya : 65 Watt
  • Tegangan : 220 Volt
  • Kapasitas : 150 Liter
  • Fitur : freezer besar,Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan, low watt
  • Garansi : 1 tahun Spareparts & 5 Tahun Kompresor
  • Harga : Rp. 1.679.999

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 5. Sanken SK-V173 A

Kulkas 1 pintu termurah merk sankenSanken SKV173A merupakan kulkas 1 pintu modern berkapasitas 170 Liter. Hadir dengan dinding HD yang tebal dan karet pintu berkualitas, kulkas ini mendapat skor rata-rata Running 36%. Maksudnya, kulkas 1 pintu terbaik ini lebih cepat digin sehingga kualitas kesegaran makanan terjaga dengan baik.

Kulkas ini juga dilengkapi dengan fitur hemat energi. Sehingga kamu bisa bernafas lega tanpa memikirkan tagihan listrik yang tinggi. Ditambah warna gold yang elegan membuat kulkas ini terlihat mewah.

Spesifikasi :

  • Warna : Gold
  • Berat : 28 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 524x520x1100 mm
  • Daya : 72 Watt
  • Tegangan : 220 Volt
  • Kapasitas : 170 Liter
  • Fitur : Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan, low watt
  • Harga : Rp. 1.803.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 6. Changhong CBC 100

kulkas 1 pintu hemat daya merk changhongChanghong CBC 100 merupakan kulkas 1 pintu hemat listrik dengan kapasitas 92 Liter. Produk ini juga termasuk dalam kategori kulkas mini terbaik yang banyak digemari karena lebih simpel dan mudah diletakan di ruangan terbatas. Kulkas ini sangat cocok untuk kamu letakan di kamar kost atau apartemenmu.

Terlebih kulkas ini hanya memakan daya 60 watt, lebih kecil dibanding merk lainnya. Akan tetapi, meskipun kulkas ini memiliki kapasitas dan daya yang lebih rendah, kamu tetap bisa menaruh beberapa bahan makanan dan minuman yang kamu sukai.

Spesifikasi :

  • Warna : Grey
  • Berat : 21 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 474x447x831 mm
  • Daya : 60 Watt
  • Kapasitas : 92 Liter
  • Garansi : 1 tahun (service), 3 tahun sparepart, & 5 tahun kompressor
  • Harga : Rp. 1.499.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 7. Toshiba 196 cc Low Watt

kulkas 1 pintu yang awet merk toshibaSama seperti namanya Toshiba 196cc Low Watt merupakan kulkas 1 pintu hemat listrik, yakni 65 watt saja. Selain itu, kulkas ini juga mempunyai kualitas yang sangat baik.

Memiliki kapasitas 151 Liter, kulkas ini dibekali teknologi easy defrosting (mudah mencair). Maksudnya, jika kamu ingin membersihkan bagian freezer dari bunga es kamu tidak memerlukan waktu lama karena teknologi tersebut.

Spesifikasi :

  • Warna : Grey
  • Dimensi (PxLxT) : 510x510x1110 mm
  • Daya : 65 Watt
  • Tegangan : 120 Volt
  • Kapasitas : 152 Liter
  • Garansi : 5 Tahun
  • Harga : Rp. 1.810.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 8. LG GN-INV201SL Smart Inverter

kulkas 1 pintu LG smart inverterKulkas ini mungkin dibandrol lebih mahal dibandingkan beberapa kulkas sebelumnya. Akan tetapi, kualitas dan teknologi yang mumpuni sangat sebanding dengan harga yabg ditawarkan.

Dibekali dengan teknologi smart inverter, kulkas ini memiliki banyak kelebihan diantaranya, proses pendinginan lebih cepat, hemat energi, comfort (tidak bising), durability (mengantisipasi naik-turunnya tegangan).

Spesifikasi :

  • Warna : Grey
  • Dimensi (PxLxT) : 525x555x1135 mm
  • Daya : 60 Watt
  • Kapasitas : 169 Liter
  • Fitur : Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan, low watt, smart inverter compressor
  • Harga : Rp. 2.449.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 9. Sanyo Aqua AQR D181

kulkas 1 pintu termurah merk aqua sanyoSanyo Aqua AQR D181 merupakan kulkas 1 pintu terbaik dengan kapasitas penyimpanan 150 Liter. Daya yang digunakan pun cukup rendah yakni 80 watt saja.
Kulkas ini memiliki ukuran freezer yang cukup besar sehingga kamu bisa menyimpan daging atau makanan beku dengan banyak.

Selain itu kulkas ini juga dibekali teknologi low voltage running yang membuatnya lebih cepat dingin namun dengan tegangan rendah. Hadir dalam 2 warna berbeda (silver dan hitam) membuat tampilan kulkas ini simpel dan elegan.

Spesifikasi :

  • Warna : Silver & Hitam
  • Berat : 24 Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 505x515x1052 mm
  • Daya : 80 Watt
  • Tegangan : 220 Volt
  • Kapasitas : 150 Liter
  • Garansi : 6 Tahun
  • Fitur : Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan, low watt
  • Harga : Rp. 1.803.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di Bukalapak### 10. Samsung RR 18R1000SA

kulkas 1 pintu paling laris merk LGJika kamu mengingkan kulkas 1 pintu terbaik dengan kapasitas penyimpanan yang lebih besar, kulkas ini cocok untuk jadi pilihanmu. Memiliki kapasitas 185 Liter, kulkas ini dapat menyimpan banyak makanan dan minuman favoritmu.

Hanya saja daya listrik yang dibutuhkan produk ini juga lebih tinggi dari kulkas 1 pintu lainnya, yakni 113 watt. Namun angka tersebut masih tergolong rendah dibandingkan dengan daya yang dibutuhkan oleh kulkas 2 pintu.

Spesifikasi :

  • Warna : Dark Grey
  • Berat : Kg
  • Dimensi (PxLxT) : 524x520x1100 mm
  • Daya : 113 Watt
  • Kapasitas : 185 Liter
  • Garansi : 1 Tahun
  • Fitur : Tray Tempered Glass, mudah dibersihkan
  • Harga : Rp. 2.500.000

Beli Kulkas di LazadaBeli Kulkas di ShopeeBeli Kulkas di TokopediaBeli Kulkas di BukalapakKesimpulan

Itulah 10 merk kulkas 1 pintu terbaik yang kami rekomendasikan untukmu. Sudahkah kamu menemukan yang tepat? Karena cocok saja belum tentu tepat!
Memilih kulkas jangan dari tampilan luarnya saja, tapi kamu juga harus memilih berdasarkan fungsinya.
Selain itu sesuaikan juga dengan dana yang kamu siapkan agar tidak mengalami over budget. Selamat memilih!

Baca juga : 10 Rekomendasi Kulkas mini terbaik dan terlaris